SEJARAH MPL INDONESIA
ASAL USUL MPL ID
Sejarah awal MPL ID bermula pada 2017. Saat itu, ML Southeast Asia Cup (MSC) untuk pertama kalinya berlangsung di Gandaria City, Jakarta. Turnamen ini bertujuan mencari para calon pemain yang akan mewakili Indonesia di kancah internasional. Rupanya, kala itu banyak sekali peminat Mobile Legends yang datang meramaikan acara. Media sosial sampai geger.
Berangkat dari antusiasme fans Mobile Legends inilah, Moonton selaku pengembang dan publisher Mobile Legends tertarik menyelenggarakan MPL ID. Hari ini, kita mengenalnya sebagai liga esports profesional yang bertujuan mengembangkan industri esports, khususnya Mobile Legends, di Indonesia.Maka pada 2018, sejarah MPL ID musim pertama resmi digelar. Online Qualifier MPL ID Season 1 setidaknya diikuti oleh sekitar 2000 tim. Hingga akhirnya terpilihlah 10 tim terbaik yang akan beradu dalam fase liga.
SEJARAH JUARA MPL ID
Juara MPL Seasons 1 : NXL
Juara MPL Seasons 2 : RRQ
Juara MPL Seasons 3 : Onic
Juara MPL Seasons 4 : Evos
Juara MPL Seasons 5 : RRQ
Juara MPL Seasons 6 : RRQ
Posting Komentar