Prediksi Arsenal vs Liverpool: Jadwal Semifinal Carabao Cup Leg 2
Arsenal akan menjamu Liverpool pada leg kedua babak semifinal EFL Cup/Carabao Cup 2021-2022, Jumat 21 Januari 2022. Pertandingan di Emirates Stadium ini dijadwalkan kick-off jam 02:45 WIB.
Pada leg pertama di
Anfield seminggu sebelumnya, Arsenal mampu menahan Liverpool 0-0 meski bermain
dengan sepuluh orang sejak Granit Xhaka kartu merah menit 24.
Setelah leg pertama
itu, Arsenal 'libur' di Premier League. Laga mereka kontra Tottenham akhir
pekan kemarin ditunda. Itu merupakan permintaan dari kubu Arsenal, yang
kekurangan pemain akibat Covid, cedera, dan Piala Afrika.
Sementara itu,
Liverpool sukses menghantam Brentford 3-0 di Anfield. Gol-gol Fabinho, Alex
Oxlade-Chamberlain, dan Takumi Minamino memberi The Reds tambahan tiga poin.
Mereka bisa dibilang sudah siap untuk duel penentuan kontra Arsenal nanti.
Dengan hasil 0-0 di
leg pertama, peluang lolos kedua tim masih sama-sama terbuka. Siapakah di
antara mereka yang akan menyusul Chelsea ke babak final?
Prediksi Susunan
Pemain
Masing-masing tim
diprediksi tidak akan melakukan banyak perubahan terhadap formasi utamanya
lantaran beberapa punggawa membela Timnas masing-masing di Piala Afrika dan
Faktor cedera. Yang pasti, Granit Xhaka absen karena menerima kartu merah pada
leg pertama.
Arsenal berpeluang
kembali memasang Alexandre Lacazette sebagai salah satu juru gedor. Selain
pemain asal Perancis itu, juga terdapat Eddie Nketiah yang bisa menjadi ancaman
bagi pertahanan lawan.
Sementara liverpool
bakal mengandalkan Roberto Firmino di barisan penyerang tengah. Berada di kanan
kiri striker asal Brazil tersebut adalah Diogo Jota dan Takumi Minamino.
Arsenal (4-4-1-1): Aaron Ramsdale;
Calum Chambers, Rob Holding, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney; Bukayo Saka,
Benjamin White, Albert Sambi Lokonga, Gabriel Martinelli; Alexandre Lacazette;
Eddie Nketiah | Pelatih: Mikel Arteta
Liverpool (4-3-3): Alisson Becker;
Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konaté, Virgil van Dijk, Andrew Robertson;
Jordan Henderson, Fabinho, Curtis Jones; Diogo Jota, Roberto Firmino, Takumi
Minamino. | Pelatih: Jurgen Klopp
Baca Juga: Prediksi Liga Jerman Hoffenheim vs Freiburg
Posting Komentar